“Terbang” dengan Batik Air ke Kota Surga Belanja di Indonesia ini

15.03 muthihaura 3 Comments

[Content Placement]

Tak harus keluar negeri, Indonesia sendiri merupakan salah satu negeri yang dikenal sebagai “surga belanja”. Tak hanya sekadar belanja “biasa” saja tetapi beragam benda-benda menarik dan bahkan barang-barang yang hanya didapat khusus di Indonesia saja menjadi daya tarik kota-kota berikut. Nah, untuk memfasilitasi hasrat belanja Anda – gunakan moda transportasi yang tepat untuk mencapai kota-kota tersebut. Anda bisa gunakan maskapai dengan 33 rute di Indonesia, yakni Batik Air! 

Penasaran dengan kota-kota apa saja yang cocok dilabeli surga belanja di Indonesia? Yang pasti siapkan slot liburan Anda di tahun ini dengan daftar berikut. 

“Terbang” ke Surga Belanja di Indonesia
1.      Jakarta
Bersyukurlah bagi Anda yang memang tinggal di ibukota. Kota ini memang “surge belanja”-nya Indonesia. Hampir semua barang-barang khas daerah lain pun bisa Anda temukan di sini walau memang tak semuanya, ya. Baik orang Jakarta ataupun bukan, beberapa tempat ini layak Anda sambangi untuk sekadar cuci mata atau pastinya ya belanja. Mulai  dari Tanah Abang, belanja barang bekas di Pasar Senen atau ke mall-mall dengan segudang barang hits seperti Grand Indonesia, kawasan Senayan serta banyak lagi mall lainnya yang memanjakan mata. Tak hanya itu saja, di daerah seperti Tebet Jakarta Selatan juga menyajikan beragam distro menarik. 

Akan sangat mudah ke Jakarta bagi Anda yang berada di daerah lain, Batik Air menyediakan hampir semua rute dari daerah lain ke Jakarta. Cek tiket Batik Air online sekarang juga di situs favorit Anda. 


2.      Denpasar
Yap! Sebenarnya tak hanya Denpasar saja, Bali memiliki sejumlah spot menarik bagi para penggila belanja. Namun, Denpasar khususnya ‘menyimpan’ segudang pasar-pasar menarik yang harus Anda sambangi. Sebut saja Pasar Badung yang menjajakan beragam barang-barang berseni, kemudian ada Pasar Kumbasari. Ada pula pusat perbelanjaan berupa mall serta factory outlet dengan beragam barang branded.
Ah! Tak sabar untuk merasakan gemerlapnya Denpasar atau Bali secara keseluruhan, bukan? 
 
3.      Batam
Sedikit ‘terbang’ jauh ke arah ujung Barat, ada Batam yang memang telah dikenal lama sebagai pusat perbelanjaan yang tak kalah pamor bahkan dengan luar negeri. Yang menarik dari Batam adalah Anda bisa mendapatkan beragam barang elektronik serta produk fashion dengan harga ‘miring’. Coba saja sempatkan waktu berkeliling ke Batam City Square Mall ataupun Nagoya Hill Mall. Pusat perbelanjaan tersebut bahkan dikenal sebagai salah satu destinasi wisata belanja ter-hits di wilayah Asia Tenggara. Tak heran, tidak hanya wisatawan domestik saja yang rajin datang ke sana tetapi juga para wisatawan dari luar negeri. 

Tak hanya ketiga kota yang telah disebutkan di atas saja sebenarnya. Anda pastilah sudah tak asing lagi jika mendengar kalimat “Yogyakarta, sebagai salah satu pusat belanja menarik di Indonesia”. Yap! Khususnya Anda yang sedang ingin mencari Batik-Batik pilihan ada baiknya menyediakan waktu untuk mengunjungi kota tersebut. Lalu, ada pula Bandung yang cukup dekat dengan Jakarta menjadi salah satu sentra belanja produk-produk unggulan buatan Bandung hingga factory outlet barang branded yang bisa diperoleh dengan harga sangat terjangkau. 

Intinya! Indonesia memang pantas dijuluki sebagai surga belanja juga jika dibandingkan dengan negeri-negeri lain. Jadi, bikin daftar pada buku catatan Anda atau notes di perangkat pintar untuk perjalanan belanja Anda berikutnya di tahun ini! Happy shopping!

Baca Artikel Populer Lainnya

3 komentar:

  1. Bandung juga surga belanja mba, kalo weekend jln di bandung macet

    BalasHapus
  2. Belanja di pinggiran bali emang gemesin si, asli, gak mau stop rasanya :D

    Salam,
    Senya

    BalasHapus