Kamera Digital Terbaik Harus Memiliki Kriteria Berikut Ini!

08.59 muthihaura 2 Comments




Kebutuhan masyarakat umum untuk bisa memotret memang kini menjadi semakin tinggi. Terlebih sejak ada tren selfie hingga sosial media sehingga membuat kamera kian laris manis di pasaran. Jika Anda berencana untuk membeli kamera, maka pastikan memilih kamera digital terbaik

sehingga bisa memaksimalkan dalam pengambilan momen Anda. Namun banyak yang masih bingung seperti apa sebetulnya kamera terbaik itu mengingat semua vendor pasti menyatakan jika produk kameranya adalah produk kamera terbaik.

source: bukalapak


Pada dasarnya semua produsen kamera sudah menyematkan teknologi dan fitur canggih pada setiap produk kameranya. Namun untuk mengetahui seperti apa kamera yang terbaik itu, maka ada baiknya jika Anda mengetahui kriteria kamera digital terbaik berikut ini:


  1. Image quality
Kualitas pada gambar menjadi hal terpenting yang menjadi kriteria pertama dalam penentuan bagus atau tidaknya kamera digital itu. Untuk kualitas gambar itu sendiri bisa dipengaruhi pada beberapa faktor mulai dari ukuran sensor pada gambar dan juga prosesor yang dipakai. Ukuran sensor ini bukan ditunjukkan dalam megapixel melainkan ukuran fisik sensor gambar itu sendiri. Contohnya saja pada mayoritas kamera DSLR ataupun mirrorless, ukuran sensornya cukup besar yaitu hingga ukuran 2,3 x 1,5 cm sehingga kualitasnya akan lebih baik jika dibanding dengan sensor gambar yang ada di kamera ponsel atau mungkin kamera saku. Selain itu, dari segi kecepatan prosesor pun penting yang menjadikan kualitas gambar pun meningkat. Prosesor bagus akan mampu membuat gambar menjadi lebih mulus dan tajam.

  1. Performa. Kinerja pada kamera menjadi pertimbangan selanjutnya. Kriteria yang kedua ini menjadi jawaban seberapa cepat kamera itu bisa memproses instruksi yang diberikan. Misalnya saja seberapa cepat sebuah kamera


bisa dihidupkan hingga siap memotret. Seberapa cepat kamera mampu menghasilkan foto yang berturut-turut atau seberapa cepatnya kamera untuk sistem autofokusnya. Semakin cepat pada hal ini, maka tentu akan semakin bagus. Untuk kinerja kamera, umumnya akan sangat terkait prosesor kamera sehingga semakin baru kameranya, maka akan semakin cepat pula kinerjanya. Pada fotografer untuk tujuan jurnalis, olahraga hingga candid, maka kecepatan kamera menerima perintah ini akan menjadi hal yang amat penting.


  1. Ekosistem
Pada kriteria selanjutnya juga ada ekosistem yang bisa mempengaruhi bagus atau tidaknya foto yang dihasilkan nanti. Ekosistem ini bermakna ketika koleksi dari lensa, aksesoris hingga komunitas penggunanya lengkap. Sistem kamera dengan ekosistem bagus akan memudahkan mencari lensa, aksesoris dan kebutuhan lainnya ketika suatu hari kamera rusak atau butuh elemen tertentu. Dengan adanya ekosistem ini, maka pengguna juga akan lebih mudah belajar.

  1. Interface dan ergonomis
Kriteria terakhir adalah dari segi interface dan juga ergonomisnya. Dalam hal ini akan sangat berhubungan dengan kenyamanan dalam memegang, ukuran, posisi tombol dan masih banyak lagi. Membandingkan spesifikasi internal itu penting, namun membandingkan dari segi kenyamanan ini juga akan menjadi lebih penting mengingat kenyamanan sifatnya cenderung lebih subyektif. Misalnya saja kamera dengan berat 1,7 kg mungkin nyaman untuk orang lain namun terlalu berat untuk Anda dan lain sebagainya.

Itulah beberapa kriteria yang ada pada kamera digital terbaik yang bisa menjadi pedoman bagi Anda yang sedang mencari kamera yang sesuai. Kini Anda bisa menilik review kamera di internet sebagai pertimbangan. Selain itu Anda juga bisa mendapatkannya di toko online  dengan harga yang biasanya lebih terjangkau.

Baca Artikel Populer Lainnya

2 komentar:

  1. Biasanya saya selalu berkonsultasi sama suami kalau mau beli kamera. Dia yang kebih ngerti dan dia juga sih yang bakal bayarin hehehe

    BalasHapus