[Sosok] : Muna Sungkar

09.51 muthihaura 10 Comments



Travelling adalah salah satu cara untuk mengenal ciptaan-Nya. Travelling adalah salah satu cara untuk menyenangkan diri sendiri ditengah tumpukan tugas-tugas dan lelahnya hidup. Travelling adalah salah satu cara untuk belajar banyak hal tentang dunia, tentang apa saja, karna pada nyatanya, disetiap tempat atau destinasi yang dikunjungi, ada pelajaran berharga didalamnya.

Aku rasa, setiap orang pasti menyukai travelling bukan? Mengunjungi tempat-tempat baru dan meninggalkan jejak disana adalah suatu hal yang mengasyikkan. Mungkin begitulah menurut Muna Sungkar. Ya, namanya Muna Sungkar, tetapi aku menyapanya dengan panggilan mbak Muna. Aku mengenalnya belum beberapa lama ini, kami dipertemukan dalam #ArisanLink.

Mbak Muna yang memiliki blog ‘momtravelling.com’ saat ini berdomisili di Semarang dan bekerja sebagai seorang dosen di Fakultas Komunikasi dan Bahasa Universitas Islam Sultan Agung Semarang. Oh ya mbak, saat ini aku juga sedang menyelesaikan pendidikan di Fakultas Ilmu Komunikasi lho. Hehe.

Yang bikin aku kagum, ditengah-tengah kesibukan mbak Muna sebagai seorang dosen-blogger-travelling-ibu dari satu anak bernama Nadia-seorang istri, mbak Muna masih bisa menghasilkan karya berupa naskah buku yang diterbitkan dan menyebar diseluruh Gramedia di Indonesia. Iri! Aku yang masih duduk disemester 6 ini aja udah ngerasa sok sibuk banget sampai-sampai beralasan nggak punya waktu untuk ngerampungin naskah, padahal aku pengen banget jadi seorang penulis! 

Muna Sungkar

mbak Muna Sungkar. source


Buku pertama karya mbak Muna itu adalah kumpulan cerpen berjudul ’11 Warna Pelangi Cinta’ (Sixmidad, 2014). Buku kumpulan cerpen itu ditulis secara bareng-bareng. Buku kedua yang berjudul ‘3 Emak Gaul Keliling Kota’ juga ditulis secara bersama-sama dengan Fenny Ferawati dan Ika Koentjoro. ‘3 Emak Gaul Keliling Kota’ telah menyebar di Gramedia akhir Oktober 2015 lalu. Dan buku solo pertama mbak Muna berjudul ‘Jelajah Ujung Barat Indonesia, Banda Aceh dan Sabang’.

Muna Sungkar dan buku solonya
mbak Muna Sungkar dan bukunya. source


Di blognya, mbak Muna bercerita tentang lika liku menerbitkan buku solo pertamanya itu. Ternyata impian itu memang harus diperjuangkan ya! Aku serius nanya nih mbak Muna, jawab dikomen ya :D Gimana caranya mbak ngirim konsep tulisan ke Gramedia dan mau juga dong nomor kontak pihak penerbitnya. Hihi, dijawab ya mbak! ;))


Kecintaan mbak Muna pada dunia travelling terlebih travelling ala ala backpakceran, membuat mbak Muna menyempatkan banyak waktu untuk mengunjungi tempat-tempat baru di Indonesia, maupun diluar Indonesia. Tentu saja bersama sang suami dan anaknya. Walau terkadang hobby travelling mbak Muna ini sering kali mendapatkan cibiran dari sekitarnya, tapi mbak Muna tak ambil peduli.

Nah ini ada beberapa percakapan di grub whats up Arisan Link kelompok III dengan mbak Muna sebagai artisnya. Makasi banget buat mbak-mbak yang udah nanya, izin jadiin bahan postingan ya. check this out :

Kalau travel, ambil cuti kantor atau manfaatin tanggal merah?
Tergantung dapat tiket murah dihari apa. Kalau pas libur sekolah, travellingnya yang dekat-dekat aja, soalnya kan kalau jauh mahal.

Dalam setahun, bisa berapa kali travelling? Sudah dianggarkan atau bagaimana?
Kalau untuk yang jauh, 2 kali kelaur negri itu udah maksimal. Sebulan sekali diusahakan jalan, meskipun yang dekat aja kaya solo/jogja. Budget khusus nggak ada, tapi aku selalu nyisihin gaji untuk travelling, nanti tinggal liat sikon pas dapat tiket murah untuk pergi jauh, kalau nggak ada, cari yang dekat-dekat aja. Tahun kemaren Alhamdulillah pernah juga ke Malaysia dan Singapura dengan budget murah banget. Trus pernah juga dapat tiket ke Lombok Cuma Rp.200 ribuan.

Mbak tau info tiket promo dari mana?
Aku subscribe/jadi member beberapa maskapai kaya Air Asia gitu, jadi kalau ada promo, pasti dikasih tau lewat email. Trus rajin-rajin aja ngepoin situs mereka. Kadang juga dari situs kaya traveloka gitu sering ada promo juga. Kaya kemaren pernah dapat promo hotel.

Untuk jadwal ngajar dikampus gimana mbak?
Kalau jadwal kuliah sengaja nggak ambil fullday, karna bagi waktu dengan nulis dan blogging. Tapi nggak full pun 1 semester bisa sampai 12 sks ngajarnya. Kemaren malah 18 sks, jadi ya terpaksa kalau aku travelling, kelas kosong, aku kasih mereka tugas paper.

Ada jadwal untuk posting blog?
Posting diusahakan tiap minggu, nggak melulu cerita tentang perjalanan. Ada tips travelling with kids ato bikin itinery with kids ato bikin itenery with family trip. Ada juga review-review tempat makan/kuliner khas. Kalau aku travelling, jadwal wajibnya kuliner sih.

Pernah gagal dalam travelling?
Pernah nggak mulus pas jalan-jalan ke Lombok. Waktu itu kami kurang prepare soal transport. 2 hari kami kadung sewa mobil cukup mahal biayanya dan supirnya nyebelin banget. Jalannya pelan banget. Kan kita sewa perhari 8 jam. Aku minta kesana kemari, ada aja alasannya. Akhirnya hari kedua, kami pecat itu supir, trus sewa motor. Malah sukses kemana-mana walaupun  nyasar. Pernah juga pas ke singapura, kami ketinggalan kereta. Tengah malam jalan jauh banget, kasian anakku udah lemas. Jalan kaki 2 jam-an, waktu itu Nadia masih umur 6 tahun.

Muna Sungkar dan keluarga
mbak Muna Sungkar dan keluarga. source 

Untuk mengenal mbak Muna lebih lanjut, bisa follow blognya (momtraveler.com) atau follow twitternya di @Mom_traveler dan instagramnya disini.

Mantap ya mbak Muna! Besok kalau aku udah punya suami dan anak, pengen juga ngajakin mereka travelling-travelling. Udah gitu aja, sukses terus buat mbak Munanya. Salam sayang, @muthiiihauraa.
Rabu, 9 Maret 2016. 11.35 WIB.

Baca Artikel Populer Lainnya

10 komentar:

  1. Mbak Muna memang keren yah Mbak :)
    saya senang bisa mengenal sosoknya yang menginspirasi :)

    BalasHapus
  2. wah ternyata mahasiswa komunikasi ya. kereeenn :)
    makasih atas reviewnya yg oke punya. doakan bisa terus menulis dan berbagi ya mbak :)

    BalasHapus
  3. smua org suka traveling dan jalan2.....

    BalasHapus
  4. Beruntunglah kita yg bisa kenal lebih dekat dengan Mbak Muna yah, bisa ketularan doyan jalan-jalan dan hampir semua info dasar ttg traveling udh lengkap di momtraveler.com ;)

    BalasHapus
  5. Bisa dipetik pelajaran dan hikmah bisa berkesmpatan knalan dengan mbak Muna hhheee
    thnks for sharinh mbak

    BalasHapus
  6. Bakal ketularan virus traveling mba Muna nih, hehehe

    BalasHapus
  7. hhee Semester sama kayak aku ya mbak seumpama kuliah :D

    BalasHapus
  8. keren deh mba muna inibanyak yang dibahasnya

    BalasHapus
  9. aku amiin kan buat kalimat penutup artikel ini, moga mustajab

    BalasHapus