Serum dari Humprey Skincare

10.16 muthihaura 3 Comments



Ngomongin soal kecantikan itu memang nggak akan ada habisnya bagi perempuan. Semua cewek berlomba-lomba untuk ‘terlihat’ cantik, makanya produk-produk kosmetik dan salon-salon laku keras. Beruntung banget cewek yang sejak ‘lahir’ dikarunia wajah yang memang cantik, seakan salah satu masalah hidupnya teratasi.

Tapi bagi cewek yang memang nggak dikarunia wajah cantik sejak lahir, nggak perlu bersedih. Kamu bisa ngerawat diri kamu dengan memakai skincare berbagai jenis dari yang harganya mahal sampai murah. Banyak kan kalian nemuin meme-meme ‘maafkan aku yang dulu’ atau ‘karna yang buluk akan cantik pada waktunya’. Jadi bukan nggak mungkin dengan merawat diri, kamu bakalan jadi cantik.

Baca juga: Canyik itu…?


Bagi cewek, emang nggak enak di bully masalah fisik dan body, apalagi yang ngebully cowok yang kita taksir. Itu rasanya sakit banget. Aku pernah mengalaminya. Dan aku berusaha untuk survive terus untuk menjadi pribadi yang lebih baik dari segala sisi, termasuk fisik. Aku hanya ingin buktikan kalau dia salah nilai aku. Aku pastikan dia bakal nyesal!

Memang sekarang aku belum berubah jadi ‘waw’ sih, masih dalam proses. Setiap proses dan usaha tak kan pernah mengkhianati hasil. Saat ini memang aku sedang giat-giatnya belajar tentang skincare dan make up. Jujur, aku mulai jatuh cinta dengan segala perskincarean mulai dari milk cleanser sampai serum dan sebagainya.


Kali ini aku berkesempatan ngenyobain serum dari humprey skincare. Aku dikirimi empat variant serum. Ada vitamin c whitening serum plus, acne serum plus, vitamin c collagen serum plus, dan golden whitening serum plus.

serum humprey

4 variant serum


Awalnya aku pengen makai semuanya, soalnya sebanyak ini sayang banget nggak dipakai. Jadi rencananya itu setiap hari ganti serum. Hari A makai yang serum vitamin C whitening serum, hari B makai yang Acne, gitu seterusnya. Tapi setelah aku pikir-pikir lagi, kayanya kalau kaya gitu nggak terlalu kelihatan banget hasilnya yang mana berpengaruh dikulit aku.

Baca juga:  Wardah Serum


Akhirnya aku mutusin Cuma makai dua terlebih dahulu. Kebetulan kedua ini menjawab kebutuhan kulitku. Aku makai yang vitamin C whitening serum plus dan acne serum plus. Kenapa nyoba makai yang vitamin C whitening? Soalnya aku lagi pengen banget ngedapetin wajah putih bersih gitu. Ah, ini aku rasa impian cewek banget kali ya.

Kata teman-temanku, aku udah putih, nggak perlu putih lagi. Iya emang udah putih, tapi Cuma bagian yang tertutupi aja yang putih, wajah aku mah kagak putih. Makanya pengen banget ngebalikin kewarna asli wajah ini. Sedangkan makai yang acne, karna wajah aku dibeberapa bagian ada yang berjerawat.

Sebelum membahas lebih lanjut, humprey skincare ini adalah sebuah produk perawatan tubuh alami, made in Indonesia. Berlokasi di Jakarta. Produk perawatan yang menawarkan sebuah pengalaman terbaik yang fokus pada perawatan kulit dan rambut alami. Produk humprey terbuat dari komposisi resep tradisional dan bahan-bahan alami dan di olah menggunakan teknologi modern tanpa uji coba kepada hewan.

Aman di rekomendasikan dan di kontrol langsung oleh dokter dan apoteker yang ahli dalam bidangnya dan terdaftar di BPOM. Kalau kamu mau tau lebih lengkap tentang produk skincare dari humprey ini, bisa cek di webnya humprey skincare. Selain itu, yang perlu kita syukuri, produk-produk dari humprey sudah berbadan BPOM dan halal. Ini yang penting bukan?

Nah, balik lagi ke serum plus dari humprey. Disetiap kotaknya itu ada masa expired-nya. Oke, aku bakal bahas satu-satu serum dari humprey ini berdasarkan variant yang udah aku coba. Check this out:

Acne Serum Plus
Dikotaknya tertulis tea tree extract, white willow extract, vitamin B3, dan untuk all skin type. Klaim dikotak produknya itu merawat kulit yang berjerawat. Mengontrol produksi sebum. Mengurangi minyak berlebih yang menyebabkan jerawat. Kulit menjadi sehat, terawat, dan bebas jerawat. Awal aku nyobain ini pas aku keluarin dari tubenya berbentuk lender-lendir berawarna bening.

acne serum


Trus serumnya aku totol-totolin diseluruh wajah. Untuk wanginya aku kurang suka. Kaya bau obat-obat gitu menurut aku. Nah setelah aku nyobain ini, ada beberapa bagian yang jerawatnya nambah. Aku bingungkan, kok bisa gini. Sempat aku nyalahin ini serum, tapi setelah aku koreksi, dua mingguan terakhir ini aku emang lagi sering banget makan selai kacang.

Dua kali sehari malah, maklum lagi proses naikini berat badan. Trus juga ternyata aku salah cara makainya. Seharusnya dipakai dua kali sehari dan ditotolin ke bagian yang berjerawat aja, aku mah notolin keseluruh wajah. Akhirnya mulai beberapa hari yang lalu, baru deh aku totolin kebagian yang berjerawat aja. Lumayan, ngempesin jerawat yang ada.

Vitamin C Whitening Serum Plus
Dikotaknya tertulis mengandung vitamin B,C, E, dan oily skin type. Sebenarnya kulit aku type kombinasi. Didaerah T Zone itu berminyak, sedangkan daerah lainnya normal, tapi tetap aku pakai diseluruh wajah. Di klaim kotaknya sih untuk kulit berminyak. Membantu mencerahkan kulit. Menjaga elastisitas kulit. Menambah kadar kelembapan kulit. Bebas komedo. Anti oksidannya menjadikan kulit lebih sehat dan awet muda.

vitamin c serum



Untuk menambah kelembapan kulit, aku sih setuju. Habis makai ini kulit aku benaran jadi lebih lembab, tapi untuk mencerahkan dan bebas komedo, aku belum terlalu ngerasain. Mungkin karna aku makainya baru dua mingguan kali ya.

Untuk teksturnya sama kaya yang acne serum, berbentuk lender-lendir bening, tapi ini gak sekental yang acne. Wanginya aku suka, kaya wangi bunga!

Vitamin C Collagen Serum
Dikotaknya tertulis mengandung vitamin B, C, E + Collagen, dan untuk dry skin type. Klaimnya untuk mencerahkan kulit. Menjaga kekenyalan kulit. Meningkatkan kelembapan. Kolagen dan antioksidannya menjadikan kulit lebih sehat dan awet muda. Aku nggak bisa ngereview ini terlalu banyak, soalnya aku nggak nyobain ini. Untuk tekstur dan wangi, samaan dengan vitamin C whitening serum.

vitamin c collagen serum


Golden Whitening Serum
Dikotaknya tertulis mengandung vitamin B3, C, E + Golden Particle, dan untuk aging skin type. Untuk klaimnya, serum ini mencerahkan kulit, menyamarkan kerut halus, mengecilkan pori-pori, dan memberi kelembapan extra. Anti oksidannya menjadikan kulit lebih kenyal dan awet muda. Entah kenapa aku belum nyobain ini, padahal kerutan tipis ada dikening. Mungkin next time aku bakal coba.

golden whitening serum


Aku juga nggak bisa bahas banyak soal ini, karna aku belum makai. Kalau aku udah makai, aku review ulang deh. Teksturnya lender kental, trus ada bling-bling (apa sih namanya?) kuning gitu. Wanginya kaya wangi shampo yang pernah aku pakai, tapi aku lupa mereknya apa.

Oke mungkin segitu dulu review dari aku. Untuk yang acne dan vitamin C whitening serum, pas dipakai cepat meresapnya, jadi nggak butuh waktu lama untuk ngelanjut ke skincare berikutnya. Selamat menjadi cantik, karna pada dasarnya, semua perempuan tercipta sebagai sosok yang cantik. Tinggal kamu mau atau nggak untuk merawatnya. Salam sayang, @muthihaura1 dan @muthihaura_blog.
Senin, 5 Maret 2018. 09.21 WIB.

Baca Artikel Populer Lainnya

3 komentar:

  1. Wah produk lokal ya. Bagus nih kayaknya ��

    BalasHapus
  2. Lagi maniak banget nih serum, suka banget coba ini itu, memang ada yg nampol ada yang ga sih, hehe. Tapi belum nemu nih yg gold serum, emang lagi butuh sih secara udah mau kepala

    BalasHapus
  3. wah aku belum pernah pakai serum merek apapun, makasih reviewnya siapa tahu mau coba

    BalasHapus