3 Pelajaran Berharga dari Film Parasite

10.18 muthihaura 0 Comments


3 Pelajaran Berharga dari Film Parasite- Haii, Assalamua’laikum. Bagaimana kabarnya teman-teman semua? Sudah lama rasanya tidak menyapa ala-ala intro seperti ini. Udah Juli di 2019 ya, nggak kerasa. Ternyata waktu itu cepat banget berlalunya dan aku masih terus berjuang untuk mewujudkan apa yang sudah menjadi impianku.

Ya, nggak ada kamus menyerah dalam hidup Muthi Haura. Jatuh? Ya berdiri lagi. Lelah? Istirahat sebentar, lalu kemudian kembali ‘berjalan’. Karna hidup akan terus berjalan, sesuka apapun kita, senggak mau apapun kita, life must be go on.

Ada banyak target ditahun ini. Semoga saja. Oya, malam Sabtu ditanggal 5 Juli, aku bareng teman-teman Blogger Pekanbaru di undang CGV untuk nonton film Parasite. Trimakasih buat CGV Pekanbaru dan semoga sukses selalu ya.

nonton film parasite
Nonton Parasite di CGV


Awalnya aku nggak minat buat ikutan join karna ada satu dan lain hal alasan, tapi akhirnya ikutan juga. Aku berangkat bareng Nafi. Sempat kesasar beberapa kali ke CGV Hollidaynya, soalnya aku bukan pengingat jalan yang baik. Walaupun udah pakai google maps.

Sedih sih tinggal lama di Pekanbaru, tapi masih nggak hapal jalanan Pekanbaru. Aku curhat ke si C dan dia bantu aku ngapalin jalan. Mungkin dilain kesempatan, aku bakal trip keliling Pekanbaru sendiri biar ingat jalan haha.

Tentang Film Parasite
Film Parasite sendiri bergenre drama dengan para pemainnya yakni: Song Kang-ho sebagai Ki-taek. Chang Hyae-jin sebagai Chung-sook. Park So-dam sebagai Ki-jung. Saat ingin mengelabui keluarga kaya, Ki-jung memperkenalkan dirinya sebagai Jessica. Choi Woo-shik sebagai Ki-woo dan memperkenalkan dirinya sebagai Kevin.

poster film parasite
source: google


Film Parasite ini hanya menggunakan kurang lebih 13 pemain termasuk figuran. Mungkin sutradaranya ingin, penonton fokus terhadap para pemain-pemain itu. Film ini disutradarai oleh Boong Joon-ho dan release di Indonesia pada tanggal 20 Juni 2019.




Film Parasite juga hanya bisa ditonton lewat jaringan bioskop CGV, Cinemaxx, dan Flix. Film Parasite mendapatkan penghargaan tertinggi Palme D’Or dalam ajang Festival Film International Cannes 2019. Boong Joon-ho memang piawai dalam mensutradarai filmnya, setelah sebelumnya sukses menghasilkan film yang memukau seperti The Host di 2006, Mother di 2009, dan film-film lainnya.

Film Parasite ini juga mendapatkan skor 98% di Rotten Tomatoes dan 8,6/10 IMDb. Film inipun menjadi salah satu andalan Box Office Korea. Makin penasaran nggak dengan film ini?

Judul Fim Parasite
Mungkin saat menonton filmnya, kadang ada bagian yang aku nggak ngeh. Trus bingung, ini isi cerita sama judul hubungannya apa sih. Tapi semakin ditonton sampai akhir, aku semakin paham. Dalam Bahasa Korea, istilah ‘Parasite’ atau gisaengchung mengambarkan seseorang yang suka mencuri kekayaan, kekuatan, atau kecerdasan tanpa disadari oleh si korban.

Pas banget dengan film ini sebenarnya kalau ditonton dari awal hingga akhir. Kalau nontonnya sepenggal-sepenggal, mungkin agak bingung juga menurut aku.

Pengambaran Suasana dalam Film Parasite
Pengambaran suasana dalam Film Parasite bisa dibilang ‘dapat’. Penataan kamera dan desain produksinya menurut aku pas banget. Pengambaran setiap lokasinya pun top. Kelihatan banget film ini menonjolkan bagaimana kehidupan orang kaya dan bagaimana kehidupan orang miskin.

Di film ini digambarkan bagaimana kehidupan Ki-taek dan keluarganya yang miskin. Ia, kedua orang tuanya, dan adiknya bisa dibilang tidak memiliki masa depan yang cerah. Tapi kemudian, kedatangan sahabat lamanya, mengubah nasibnya.

Ah, aku nggak pengen spoiler terlalu banyak. Nonton aja biar tau bagaimana-bagaimananya. Keluarga Park yang kayapun digambarkan sedemikian rupa. Mr.Park diperankan oleh Lee Sun-kyun dan istrinya diperankan oleh Jo Yeo-jeong.

Alur Cerita Film Parasite
Alur cerita film Parasite ini menurut aku maju. Awalnya aku mikir kalau film ini film drama komedi, ternyata tidak juga. Sang sutradara mampu menyatukan banyak genre dalam satu film. Di awal, alurnya sempat ketebak. Semakin diakhir, berbagai ‘kejutan’ muncul.

Sumpah diakhir nggak ketebak banget. Jadi bikin mikir, oh kok bisa gini ya. Kok bisa gitu ya. Ada beberapa part juga yang bikin aku dan Nafi nggak puas. Kaya ada rasa penasaran yang belum terjawab gitu. Itu hubungan dia dengan si itu kelanjutannya gimana ya? Dan berbagai pertanyaan lainnya muncul dibenak.

Ya, mendekati ending emang susah ditebak dan penuh kejutan, coba aja nonton sendiri. Film ini bisa memainkan emosi penonton, terutama bagi aku pribadi. Ada saat aku ketawa menontonnya, ada saat aku ikutan mencekam.

3 Pelajaran Berharga dari Film Parasite
Setelah menonton film parasite, aku mendapatkan tiga pelajaran berharga. Sebenarnya masih banyak, Cuma kayanya nggak cukup dijabarin semua. Pelajaran pertama, kekompakan keluarga itu perlu, karna apapun yang terjadi pada diri kita, keluarga lah yang akan segera menolong.

Di film ini, aku acungi jempol terhadap kekompakan keluarga Ki-woo. Kelihatan banget bahwa hubungan kekeluargaan ini sangat dekat. Saling membantu. Pelajaran kedua, segala hal yang didapatkan dengan cara yang tidak baik, pasti akhisnya pun akan tidak baik.

Jadi jika kamu ingin mendapatkan kekayaan dengan cara yang tidak baik, diakhir nanti, kamu pasti akan mendapatkan balasan setimpal dari apa yang kamu perbuat. Yap, hukum karma itu berlaku. Hukum sebab akibat itu masih ada dan bisa dipercayai.

Pelajaran ketiga, salut dengan pola parenting keluarga Park yang tidak mengekang anak-anaknya. Anak-anaknya dibiarkan memilih apa yang mereka suka. Tergambar dari berbagai scene, salah satu scenenya dimana anak Mr.Park yang bungsu ingin berkemah dihalaman luar rumahnya saat hujan lebat.

Biasanya orang tua bakal marah-marahin anak-anaknya jika tengah malam berkemah dan cuaca sedang hujan lagi, tapi Mr.Park nggak. Ia membiarkan, tapi tetap memantau. Menurut aku, salah satu pola parenting yang bagus. 
 

Oke deh, mungkin segini dulu. Semoga bermanfaat ya. Ini 3 pelajaran berharga dari Film Parasite menurut aku, kalau menurut kamu? Salam sayang, @muthihaura_blog.
Minggu, 7 Juli 2019. 10.51 WIB

Baca Artikel Populer Lainnya

0 komentar: