Berbisnis dan Asuransi

22.34 muthihaura 0 Comments


Halo Assalamua’laikum. Gimana kabarnya nih dan sedang ngelakuin apa? Udah lama banget nggak cuap-cuap disini huhu. Sok sibuk dengan kerjaan kantor, youtube, dan jualan. Iya, aku mulai jualan lagi di @hmbeautycare1.  Berbisnis itu menurut aku sih menyenangkan.

Banyak pelajaran berharga yang aku dapat saat menjalankan bisnis. Bukan berarti omzetku sekarang udah banyak ya. Sama sekali nggak. Hanya saja, aku akan berusaha untuk menuju kesana. Btw, bisnis ini aku jalankan bareng C.

Alhamdulillah hingga hari ini masih bisa bersama C. C memang bukan sosok romantis, hanya saja, dua tahunan ini, dia tidak pernah membuatku menangis atas tingkahnya seperti selingkuh atau sejenisnya. Alhamdulillah. Tapi entahlah ya kalau dibelakang haha, tapi semoga aja nggak.

Banyak hal yang sedang aku dan C perjuangin ditahun ini dan ditahun-tahun kedepan. Di usia kami yang sama-sama 25 tahun ini, kami mencoba belajar untuk saling berkomitmen dan saling membahagiakan. Nah, balik lagi ke bisnis nih, aku punya bisnis @hmbeautycare1 itu sejak 2019.

 

Sempat vakum sejak Juli 2020. Sepanjang perjalanan bisnis ini, aku tau banget dan ngerasa banget kalau aku sama sekali nggak konsisten. Aku jarang posting dan hanya menunggu custumor datang. Padahal mana mungkin customer datang gitu aja kalau kitanya nggak promosi, iya kan?

Aku juga malas belajar lagi seputar bisnis dan nggak upgrade bisnis aku ini agar berkembang pesat. Pokoknya nuggu aja gitu. Hasilnya, aku rugi. Iya rugi huhu. Beberapa masker yang aku jual beberapa ada yang mendekati expired.

Menjelang akhir November 2020, aku bilang ke C pengen serius berbisnis lagi. Pengen ngelanjutin @hmbeautycare1 hingga one day bisa besar dan punya gerai sendiri. Tentu saja dengan omzet yang waw. Amin. One day aku yakin.

 

gift box 35 ribu

gift box 25 ribu


Nah, dalam menjalankan bisnis ini, aku yakin banget pasti ada pasang surutnya. Pasti ada fase dimana ingin nyerah, lelah, dan ingin berhenti. Wajar sih, manusiawi aku rasa. Tapi bukan berarti harus berhenti iya kan?

Boleh istirahat sejenak, tapi bukan untuk berhenti. Ingat, selesaikan apa yang sudah dimulai jika dirasa itu memang yang terbaik untuk hidupmu. Harus berani lebih baik pastinya. Jangan lupa juga, dalam berbisnis, butuh yang namanya asuransi.

Terkait asuransi ini tentu ada yang pro kontra, tapi kalau menurut kamu itu baik, itu pilihan kamu. Asuransi sendiri menurut wikipedia adalah pertanggungan atau perjanjian antara dua belah pihak, dimana pihak satu berkewajiban membayar iuran/kontribusi/premi.

Pihak yang lainnya memiliki kewajiban memberikan jaminan sepenuhnya kepada pembayar iuran/kontribusi/premi apabila terjadi sesuatu yang menimpa pihak pertama atau barang miliknya sesuai dengan perjanjian yang sudah dibuat.

Di tugu sendiri, ada yang namanya asuransi syariah. Jenis-jenis asuransi syariah di tugu sendiri ada asuransi gangguan usaha atau business interruption, asuransi kebongkaran atau burglary, asuransi uang atau money, asuransi pengangkutan atau marine cargo via laut, udara, dan darat.

Asuransi tanggung gugat, asuransi rekayasa (untuk konstruksi, pemasangan mesin, kerusakan mesin, dan peralatan elektronik), asuransi alat berat, asuransi kecelakaan diri, asuransi kecelakaan diri haji dan travel, dan asuransi kecelakaan diri umroh.

Selain produk di atas, ada juga Tcare Sharia PA + Insurance yang menyediakan proteksi kepada nasabah jika mengalami kematian atau cacat tetap akibat kecelakaan, pemutusan hubungan kerja, dan gagal bayar (bad debt).

Selain asuransi syariah dari tugu, ada juga asuransi (ta’min) kendaraan bermotor. Untuk informasi lebih jelasnya, bisa cek di website resmi tugu ya di tugu.com.

Oke deh, mungkin segini dulu. Semoga bermanfaat. Semangat berbisnis. Yuk jadi lebih baik disetiap harinya. Salam sayang, @muthihaura1.

Baca Artikel Populer Lainnya

0 komentar: